Rahasia! Inilah Tanaman Herbal untuk Pakan Ayam Ternak

Kamis, 30 Juni 2022 | 16:25 WIB
0
246
Rahasia! Inilah Tanaman Herbal untuk Pakan Ayam Ternak
makanan ayam

Tanaman herbal ternyata tidak hanya berfungsi untuk manusia saja tapi bisa juga untuk hewan seperti misalnya untuk pakan ayam. Tapi pastikan terlebih dulu jenis tanaman herbal tersebut memang jenis tanaman untuk pakan ayam petelur maupun pedaging.

Supaya tanaman ini mau dimakan oleh ayam, Anda bisa mencampurkannya dengan makanannya. Saat ini banyak juga yang menjual tanaman herbal khusus untuk pakan ayam petelur maupun broiler, tetapi lebih baik gunakan yang alami dan tidak ada efek samping apapun.

Baca Juga : Manfaat Bulu Bebek Yang Jarang Diketahui Peternak

Jenis Tanaman untuk Pakan Ayam Ternak yang Alami
Ada beberapa pilihan jenis tanaman atau sayuran yang bisa ditanam di kebun Anda, lalu manfaatkan sesekali untuk pakan ayam yang alami. Berikut ini jenis tanaman yang bagus untuk pakan ayam:

1. Komfrei
Komfrei merupakan jenis tumbuhan semak yang tumbuh dengan bunga berwarna biru, keputih-putihan, dan juga ungu. Tanaman ini cukup efektif dalam menyembuhkan luka, mengatasi patah tulang, gangguan pernapasan, dan masalah di pencernaan.

Gantungkan daunnya hingga kering atau bisa juga dijadikan salep untuk ayam yang terluka misalnya karena diadu, terkena goresan, atau sakit pada otot. Salep juga bisa digunakan pada manusia juga.

Hewan unggas biasanya juga menyukai tanaman komfrei ini dan dapat membantu mengatasi masalah pencernaan ayam.

2. Oregano
Tanaman oregano biasanya dimanfaatkan dalam membuat makanan pizza dan juga spagheti. Tanaman herbal ini sifatnya anti bakteri dan anti parasit, yang di dalamnya terdapat kandungan vitamin, kalsium, dan juga antioksidan.

Jika mau, Anda bisa menanamnya sendiri di pekarangan karena oregano menjadi jenis tanaman yang mudah tumbuh di mana saja. Semakin banyak yang dipanen maka tanaman ini akan semakin tumbuh dengan produktif.

Dalam membuat oregano untuk pakan ayam bisa dimulai dengan, potong daun oregano yang kondisinya masih segar setelah itu campurkan dengan pakan ayam.

3. Thyme
Jenis tanaman untuk pakan ayam berikutnya adalah thyme, yang sering disebut dengan rempah daun. Aroma daun ini sangat kuat, ukuran daunnya mungil, dan sangat bermanfaat untuk antibakteri, antibiotik, dan obat herbal yang baik untuk ayam.

4. Daun Wortel
Daun wortel juga bermanfaat untuk ayam dan bisa menjadi tanaman herbal ayam. Dalam daun ini terdapat kandungan klorofil, mineral, kalsium, magnesium, dan potasium.

Tanaman herbal yang satu ini juga mampu meningkatkan ketahanan pada otot, meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah tersumbatnya pembuluh darah, dan sebagainya.

5. Sawi
Tumbuhan herbal yang juga bisa dijadikan pakan ayam berikutnya adalah sawi. Daun atau bunganya bisa dimakan secara langsung, diolah, atau dijadikan bahan campuran. Biasanya sawi hijau dijadikan campuran bakso.

Sedangkan sawi putih sering diolah menjadi asinan, atau olahan makanan sayuran. Dalam sayuran sawi ini juga terdapat vitamin A dan vitamin C.

6. Lavender
Lavender bisa menjadi alternatif tanaman untuk membuat lingkungan segar, tenang, dan juga damai. Daun lavender bisa dicampurkan ke dalam tempat mandi ayam broiler ataupun petelur sehingga daun tersebut dapat menjadi spa natural yang cocok untuk ayam.

7. Calendula
Tanaman herbal calendula ini adalah jenis bunga yang berasal dari Eropa bagian selatan. Bunga ini memiliki sifat antiinflamasi, dan mampu memulihkan luka dengan alami. Tak hanya aman untuk dimakan oleh ayam, tapi bunganya juga ampuh dalam mengusir serangga.

8. Daun Mint
Daun mint mampu memberi sensasi segar baik pada makanan atau minuman. Gantung atau simpan daun di area tempat tinggal ayam. Aroma baunya yang khas bisa menghilangkan bau pada kotoran ayam.

Baca Juga : Langkah Potong Ayam Pedaging

Menggunakan Tanaman Herbal untuk Pakan Ayam
Ternyata banyak sekali jenis tanaman untuk pakan ayam yang tak hanya dikonsumsi, tapi bisa juga dimanfaatkan untuk pengobatan bagi ayam petelur ataupun pedaging. Selain pakan, Anda juga perlu memperhatikan kualitas bibit ayam (DOC) yang Anda pilih. Kualitas DOC akan sangat mempengaruhi kualitas dan kuantitas produksi peternakan Anda. Oleh karenanya, pastikan Anda memilih DOC dari pembibit berpengalaman seperti PT Putra Perkasa Genetika (PPG). Untuk kebutuhan peternakan anda silahkan kunjungi halaman produk PT Putra Perkasa Genetika (PPG).