Ternyata Ini yang Menyebabkan Serangan Jantung

Apabila Anda sering merasakan nyeri di dada, lebih baik untuk diperiksa kepada ahli medis agar dapat diketahui penyebabnya. Atasi penyakit jantung sejak dini sebelum berbahaya.

Rabu, 29 Desember 2021 | 18:30 WIB
0
148
Ternyata Ini yang Menyebabkan Serangan Jantung
Serangan jantung dapat disebabkan oleh beberapa hal. Segera atasi sebelum terlambat.

Secara umum, penyumbatan aliran darah akibat adanya penurunan kadar oksigen yang tidak diatasi secepatnya menyebabkan serangan jantung.

Serangan jantung juga dapat dilihat dari gejalanya, meliputi keringat dingin, mual, detak jantung tidak teratur, dan napas pendek. Gaya hidup tidak sehat dapat menyebabkan serangan jantung kerap terjadi, seperti minum minuman mengandung alkohol , merokok, atau mengonsumsi NAPZA secara rutin.

Baca Juga: Serangan Jantung Disebabkan oleh 10 Hal Tak Terduga: Gejala dan Faktor

4 Penyebab Utama Serangan Jantung

Tak hanya kurangnya kadar oksigen dalam darah, terdapat empat penyebab utama dari serangan jantung. Berikut adalah pembahasan selengkapnya.

1. Penyakit Jantung Koroner

Jantung koroner dapat terjadi karena adanya penyempitan pada arteri koroner yang disebabkan oleh penumpukan substansi atau zat karena kolesterol. Penumpukan zat ini dapat menyebabkan penggumpalan, yang kemudian menyumbat peredaran darah ke dalam jantung. Kondisi ini menyebabkan jantung berdetak lebih keras, yang akhirnya serangan jantung dapat terjadi.

2. Penggunaan Obat Terlarang

Obat terlarang atau NAPZA mengandung zat adiktif, seperti narkotika atau psikotropika. Apabila obat terlarang dikonsumsi tanpa aturan, stimulan dan adrenalin akan membesar yang kemudian menyebabkan kondisi jantung memburuk.

3. Hipoksemia

Hipoksemia disebabkan oleh rendahnya kadar oksigen dalam tubuh, yang mengakibatkan kinerja paru-paru tidak maksimal atau keracunan karbon monoksida. Kadar oksigen yang kurang menyebabkan otot jantung menjadi rusak. Umumnya, serangan jantung yang disebabkan oleh hipoksemia ditandai dengan sesak napas yang terjadi secara berkala.

4. Coronary Artery Spasm (CAS)

Penyakit ini menimbulkan serangan jantung akibat munculnya penyumbatan arteri. Namun, serangan jantung bersifat sementara sehingga dianggap tidak serupa dengan koroner. Walaupun sementara, penyakit ini harus segera ditangani agar penderita tidak mengalami serangan jantung atau rasa nyeri di dada akibat dari penyumbatan.

Risiko Serangan Jantung Anda dapat Meningkat karena Hal Ini

Tak hanya empat penyebab utama serangan jantung di atas, terdapat pula faktor-faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung. Simak penjelasannya berikut ini.

1. Psoriasis

Psoriasis dapat dilihat timbulnya bercak merah pada kulit serta kulit mengalami peradangan. Penyakit ini dapat meningkatkan risiko serangan jantung dikarenakan peradangan pada kulit dapat menyerang arteri. Psoriasis umumnya ditemui pada penderita kolesterol tinggi, diabetes, dan obesitas.

2. Olahraga Mendadak secara Intens

Jantung akan mendapat adrenalin secara mendadak ketika seseorang melakukan olahraga keras secara intens dan tiba-tiba. Kondisi ini dapat membahayakan seseorang, khususnya yang memiliki riwayat penyakit jantung.

3. Sering Mengonsumsi Obat Pereda Nyeri

Mengonsumsi obat pereda nyeri tanpa aturan dapat meningkatkan risiko serangan jantung. Lebih baik, sebelum mengonsumsi obat-obatan, penderita harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar dosis yang masuk ke dalam tubuh tepat.

4. Kejadian Traumatis

Peningkatan adrenalin dapat meningkat ketika seseorang mengalami peristiwa yang menyerang psikologisnya, seperti kejadian traumatis atau fobia. 

Baca Juga: Anak Terlambat Bicara? Pahami Usia Normal Perkembangan Bicara Anak

Apabila Anda sering merasakan nyeri di dada, lebih baik untuk diperiksa kepada ahli medis agar dapat diketahui penyebabnya. Atasi penyakit jantung sejak dini sebelum berbahaya. Rumah Sakit Bunda menjadi salah satu rumah sakit yang menyediakan layanan Poli Jantung yang dilengkapi dengan dokter ahli di bidang jantung. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda.

***