Berbagai Manfaat Plester Dinding bagi Hunian Anda

Untuk membuatnya tetap kokoh dan terhindar dari keretakan diperlukan lapisan tambahan seperti plester dinding.

Rabu, 6 Oktober 2021 | 10:16 WIB
0
116
Berbagai Manfaat Plester Dinding bagi Hunian Anda
https://ambpi.com/

Plester dinding memiliki peran sangat penting untuk menjaga dan menguatkan tembok rumah. Apalagi dengan adanya lapisan tersebut dinding interior maupun eksterior rumah dapat didesain sesuai selera Anda.

Proses pelapisannya dilakukan dengan menggunakan bahan bangunan yang berkualitas tinggi. Takaran setiap bahan dasar juga perlu diperhatikan agar menghasilkan komposisi lapisan plester dinding yang kuat.

Baca Juga: Cara Ampuh dalam Membersihkan Nat Keramik Kamar Mandi

Ragam Manfaat Plester Dinding bagi Hunian

Berikut adalah manfaat dalam menyelesaikan proses finishing plesteran tembok rumah Anda.

1. Melindungi tembok dari terpaan cuaca

Tembok rumah yang terkena hujan setiap hari akan membuat batu bata dan pasangannya menjadi lembab. Jika kondisi tersebut terjadi dalam kurun waktu yang lama tentunya memunculkan lumut. Lumut tersebut membuat tembok rumah Anda menjadi mudah rapuh. Oleh karena itu plester dinding yang dibuat dengan bahan dasar berkualitas akan melindungi hunian dari pergantian cuaca.

2. Meratakan bagian permukaan tembok

Tembok yang halus bisa didapat dengan lapisan luar berupa plesteran. Pemilik rumah dapat mengkombinasikan dinding rumah dengan berbagai macam gaya interior dan eksterior setelah finishing plesteran selesai.

3. Menguatkan struktur tembok rumah

Struktur tembok rumah umumnya terbuat dari beberapa komponen seperti adukan semen, pasir, batu bata, dan lainnya. Semua komponen bahan dasar tersebut dirancang sedemikian rupa sehingga membentuk sebuah tembok. Dalam kondisi tertentu beberapa bencana seperti gempa bumi dapat menyebabkan tembok retak. Keretakan akan langsung mengenai batu bata lantaran tidak adanya lapisan plesteran di bagian luar. Padahal tatanan batu bata adalah fondasi utama pada struktur bangunan rumah.

Baca Juga: Terbukti, 5 Tips Cara Mengatasi Tembok Retak Rambut

Untuk membuatnya tetap kokoh dan terhindar dari keretakan diperlukan lapisan tambahan seperti plester dinding. Usahakan memilih plesteran dari AM 80 yang dapat diaplikasikan di dinding basah dan kering, interior dan eksterior serta berdaya rekat kuat, sehingga bisa menghemat waktu pengerjaan dinding di rumah Anda.

Untuk informasi selengkapnya silahkan cek disini. Demikian penjelasan yang saya berikan, semoga bermanfaat!

***