Kohati Komisariat Ekonomi dan Bisnis Islam Cagora Gelar Webinar RUU PKS

Kegiatan ini mampu memicu rasa ingin tahu dan semangat peserta terhadap pengawalan kasus kekerasan seksual.

Rabu, 30 Desember 2020 | 08:25 WIB
0
184
Kohati Komisariat Ekonomi dan Bisnis Islam Cagora Gelar Webinar RUU PKS
Ilustrasi Kohati (Foto: blogger.com)

Korps HMI-Wati (KOHATI) Komisariat Ekonomi dan Bisnis Islam sukses melaksanakan Webinar Kohati dengan mengangkat tema "Telaah RUU PKS : Kekerasan Seksual dan Peran Negara?" pada Selasa (29/12/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan secara daring ini menggandeng tiga narasumber yang ahli di bidangnya masing-masing. Betty Noviana Kusumawaty selaku Konselor Unit Pelayanan Informasi Perempuan dan Anak (UPIPA) Wonosobo, Musdalifah Jamal selaku Ketua Badan Eksekutif Komunitas Solidaritas Perempuan Anging Mammiri dan Siti Aminah Tardi, Komisioner Komnas Perempuan.

Arnianti selaku Ketua Bidang Eksternal Kohati Komisariat Ekonomi dan Bisnis Islam menyampaikan bahwa webinar ini dilaksanakan untuk mengampanyekan 16 HAKTP (Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan) dan membuktikan bahwa HMI-Wati pun ikut berpartisipasi dalam mendorong pengesahan RUU PKS.

Webinar ini diadakan dalam rangka memperingati 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan, selain untuk mengampanyekan 16 HAKTP juga membuktikan bahwa HMI-Wati juga ikut berpartisipasi dalam rangka mendorong pengesahan RUU PKS sebagai payung hukum perlindungan terhadap korban kekerasan seksual" tuturnya.

Ketua Umum Kohati Komisariat Ekonomi dan Bisnis Islam, Nur Khalisa M. Musa mengatakan bahwa kegiatan ini mampu memicu rasa ingin tahu dan semangat peserta terhadap pengawalan kasus kekerasan seksual.

"Webinar yang menarik, karena mampu memicu semangat dan rasa ingin tahu peserta terhadap perkembangan dan pengawalan kasus kekerasan seksual sudah sampai di mana. Semoga lebih menambah kesadaran setelahnya mengikuti webinar ini" tutup Mahasiswa jurusan Akuntansi ini.

***