Lapor Kapolda! Diduga Ada Gudang Penimbunan BBM Di Komplek Perum Puri Gading

Kamis, 9 November 2023 | 17:01 WIB
0
134
Lapor Kapolda! Diduga Ada Gudang Penimbunan BBM Di Komplek Perum Puri Gading
Lokasi gudang penimbunan BBM di Puri Gading

Bandar Lampung - Sebuah Gudang diduga kuat dijadikan tempat penimbunan BBM jenis Solar di Jalan RE. Martadinata, Kelurahan Sukamaju, Teluk Betung Barat, Komplek Perumahan Puri Gading tidak tersentuh hukum.

Parahnya, pemilik gudang BBM tersebut diduga tidak memiliki izin itu tetap beroperasi dengan aman dan lancar tanpa ada rasa takut akan tindakan tegas dari aparat penegak hukum.

"Pemilik Gudang BBM jenis Solar ilegal itu diduga berinisial R bermain secara transparan, tidak mau tau meskipun menjadi perbincangan orang- orang disekelilingnya yang lokasi gudangnya itu terletak di pemukiman komplek perumahan elite yang tidak jauh dari kantor kepolisian setempat dan sering dilintasi aparat kepolisian," ucap warga Asep (9/11/2023).

Sumber lain yang tidak ingin disebutkan nama beberkan gudang BBM ilegal milik inisia R tersebut sudah beroperasi cukup lama yang sebelumnya berkerja sama dengan Hi. R dan informasinya setelah gudang BBM ilegal milik Hi. R ramai diberitakan media katanya di pindahkan kembali ke gudang awal di komplek Puri Gading.

"Dari pantauan awak media di samping lokasi rumah inisial R terlihat pagar tertutup mengunakan bambu diduga kuat tempat penimbunan BBM ilegal jenis solar terdapat 4 (empat ) tekmon yang diduga untuk menampung BBM jenis solar.