Irene Remis, Tim Putra Bangkit Tekuk Tim Putri

Pada babak keempat malam ini mulai pukul 21.00 WIB, Irene akan berhadapan dengan pecatur Aljazair GM Bilel Bellahcene.

Kamis, 27 Januari 2022 | 09:34 WIB
0
212
Irene Remis, Tim Putra Bangkit Tekuk Tim Putri
Irene Kharisma Sukandar (Foto: John Saunders)

Setelah pada babak pertama dan kedua dipermalukan tim putri masing-masing dengan skor 6½-3½, tim putra bangkit pada babak ketika dan balik menghajar tim putri dengan skor telak 7-3 di turnamen Gibraltar Chess Battle of the Sexes tadi malam. 

Tim putra menang 4 kali dan remis 6 kali tanpa ada satupun yang kalah. Meski begitu IM Irene Kharisma Sukandar sendiri bermain remis dengan lawannya IM Husain Aziz Nezad dari Qatar. Hasil-hasilnya bisa dilihat di kolom komentar.

Pada babak keempat malam ini mulai pukul 21.00 WIB, Irene akan berhadapan dengan pecatur Aljazair GM Bilel Bellahcene.

Peserta Turnamen Kandidat Wanita 2022 Komplit

Sementara itu delapan peserta Turnamen Kandidat Wanita 2022 sudah komplit setelah GM Mariya Muzychuk menempati tempat terakhir sebagai pecatur wanita dengan rating tertinggi pada Januari 2022.

Berikut daftar lengkapnya dan dari jalur mana mereka bisa lolos ke turnamen ini dengan pemenang nanti akan menantang juara bertahan GM Ju Wenjun.

1. GM Aleksandra Goryachkina (Runner up Kejuaraan Dunia 2020)

2. GM Humpy Koneru (Grand Prix 2019–2021)

3. GM Kateryna Lagno (Grand Prix 2019–2021)

4. GM Alexandra Kosteniuk (Grand Prix 2019–2021)

5. GM Tan Zhongyi (Grand Prix 2019–2021)

6. GM Anna Muzychuk (World Cup 2021)

7. GM Lei Tingjie (Grand Swiss 2021)

8. GM Mariya Muzychuk ((Highest-Rated January 2022)

Nama kota tempat berlangsungnya Turnamen Kandidat ini belum diumumkan namun dijadwalkan akan berlangsung pertengahan tahun ini.

Jika Indonesia ingin menjadi tuan rumah bisa mengajukan penawaran kepada FIDE karena deadline-nya baru berakhir pada 15 Februari 2022.

***

Photos: David Llada