Gukesh Berpotensi Lempar Caruana dari Top 10 Dunia

Jika Caruana sampai kalah dari Gukesh pada babak kedelapan sore ini maka pecatur nomor satu AS ini akan terlempar dari top 10 dunia.

Sabtu, 6 Agustus 2022 | 10:22 WIB
0
323
Gukesh Berpotensi Lempar Caruana dari  Top 10 Dunia
D Gukesh (Foto: Lennart Ootes))

Pecatur muda asal India yang sedang naik daun GM D Gukesh kembali tampil sensasional di babak ke-7 Olimpiade Catur ke-44 di Chennai, India tadi malam.

D Gukesh menekuk GM Carlos Daniel dari Cuba di meja satu untuk membawa tim India 2 menang dengan skor 3½-½ .

Bukan hanya itu, pecatur berusia 16 tahun ini juga mencetak 7 poin dari tujuh babak sehingga live ratingnya meningkat menjadi 2722,7 membuat D Gukesh sekarang menempati peringkat ke- 25 dunia.

Masih terngiang ucapan GM Magnus Carlsen yang pernah mengatakan bahwa anak-anak muda India ini tidak lama lagi akan masuk top 10 dunia.

Tim India 2 sekarang menempati peringkat 3 klasemen sementara dengan 12 MP poin di bawah tim Uzbekistan yang juga sama-sama mengemas poin yang sama, mereka hanya kalah tiebreak.

Pada babak kedelapan sore ini tim India 2 akan berhadapan dengan unggulan pertama tim AS.

Di luar dugaan GM Fabiano Caruana kembali tumbang kali ini dari GM Gabriel Sargissian saat Armenia menahan imbang AS 2-2. Fabi sekarang menempati peringkat 10 dunia pada live rating.

Jika Caruana sampai kalah dari Gukesh pada babak kedelapan sore ini maka pecatur nomor satu AS ini akan terlempar dari top 10 dunia.

***