Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Digital Agency?

Jumat, 14 April 2023 | 15:37 WIB
0
131
Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Digital Agency?
Photo by Shahadat Rahman on Unsplash

Kelebihan dan kekurangan digital agency, ada apa saja, ya? Apakah memesan jasa digital agency menguntungkan atau malah merugikan? Simak penjelasan sebagai berikut ini!

Pasalnya, digital agency beranggotakan orang-orang yang profesional di bidangnya masing-masing.

Alhasil, media sosial (medsos) bisnis dapat berkembang dengan pesat, sesuai dengan harapan ketika memesan jasa mereka.

Ketahui apa saja kelebihan dan kekurangan digital agency. Supaya Anda tidak menyesal nantinya saat menggunakan jasa mereka!

Kelebihan

  1. Ada yang mengurus, profesional pula. Seperti disebutkan tadi: digital agency terdiri atas orang-orang dengan kompetensi di bidangnya masing-masing. Entah itu di pembuatan konten maupun pengelolaan akun medsos. Jadi soal kualitas tidak perlu diragukan lagi. Tinggal serahkan saja kepada digital agency dengan tenang! Kita tidak perlu pusing lagi mengurusi perkontenan dan semacamnya.
  2. Hemat budgetDigital agency biasanya menawarkan layanan mereka dalam bentuk paket, setara dengan pengerjaan konten untuk sebulan penuh. Dengan rentang harga di antara ratusan ribu hingga jutaan. Besar harganya tergantung dari kebijakan masing-masing digital agency. Namun yang jelas, harga dari jasa mereka ini setara dengan penghematan 4-10 kali lipat daripada kita meng-hire karyawan untuk mengerjakan konten.Sudah hemat, hasilnya maksimal pula!
  3. Tidak perlu pusing soal strategi marketing lagi. Tidak perlu pusing lagi soal kenapa postingan suka sepi. Susah menjangkau audiens. Mendapatkan followers. Dan sebagainya. Karena sudah ada digital agency yang akan membantu kita dalam hal ini. Mereka rata-rata sudah berpengalaman dalam mengurusi strategi marketing. Jadi tidak perlu khawatir akannya!

Kekurangan

  1. Masalah keamanan. Saat kita menyerahkan urusan medsos kepada digital agency, otomatis mereka memiliki akses untuk menggunakan akun medsos bisnis kita. Bukan apa-apa. Namun, belum ada jaminan kalau data atau privacy aman di tangan mereka. Namun, selama Anda dan pihak digital agency sudah menyepakati soal ini di awal, sepertinya akan aman-aman saja ke depannya.
  2. Cocok-cocokkan. Ibarat ketika menjalin hubungan dengan klien atau vendor, dengan digital agency juga biasanya cocok-cocokkan. Entah itu dari segi komunikasi ataupun pengerjaan konten. Itu semua pada akhirnya tergantung dengan Anda maunya seperti apa. Pihak digital agency hanya bisa menyesuaikan atau memilih untuk tidak lanjut berhubungan kerja sama.
  3. Tidak dapat ilmu marketing & brandingJika Anda menyerahkan semua urusan perkontenan kepada pihak digital agency, tentu saja kesempatan Anda untuk belajar marketing & branding menjadi tipis.

Sedikit disayangkan saja. Mengingat dalam membangun bisnis, kita juga sebenarnya bisa sekaligus belajar marketing & branding.

Bagaimana caranya menerapkan strategi marketing agar produk terjual semua.

Atau bagaimana caranya branding agar merek bisa dikenal oleh masyarakat luas.

Itu semua kita pelajari kalau kita membangun bisnis dari NOL tanpa bantuan siapa pun. Bermodalkan materi-materi di internet. 

Bukan melalui digital agency.

Namun begitu, ini sebenarnya bisa diatasi dengan Anda secara proaktif menanyakan progres kerja dari pihak digital agency.

Jadi, sudah tahu ya harus melakukan apa agar tetap dapat ilmu marketing & branding?

Jadi, bagaimana? Ingin menggunakan jasa social media management?

Bagaimana kalau Anda coba menggunakan layanan dari Increasink.co.id?

Increasink sendiri merupakan digital agency dengan pengalaman menangani puluhan bisnis perorangan maupun perusahaan.

Kami kebetulan juga membuka layanan social media management, di mana katalognya dapat Anda lihat di homepage pada website kami.