Ziarah ke Makam Presiden Nahdlatul Ulama Pertama

Selasa, 16 Januari 2018 | 19:37 WIB
0
586
Ziarah ke Makam Presiden Nahdlatul Ulama Pertama

Tekad untuk bisa sowan ke makam Guru Mulia KH Hasan Gipo, Presiden NU Pertama masa hidmah 1926 - 1929 terbayar sudah.

Bertahun-tahun sudah berusaha mencari akhirnya ketemu. Berbekal pengetahuan yang terbatas, akhirnya bisa sowan juga.

Banyak yang kebingungan ketika ditanya tentang nama beliau, apalagi ketika dikatakan sebagai Presiden NU Pertama. Sebab, umumnya mengira Hadlrotussyaikh Hasyim Asy'arie, yang diberi amanah sebagai Rois Akbar NU, bukan Presiden NU. Istilah Presiden inilah yang kini kita kenal sebagai Ketua Tanfidziyah.

Bahagia bercampur haru saat mata ini menatap sebuah prasasti kecil bertuliskan KH Hasan Gipo. Tak terasa air mata mengiringi doa-doa kami, terhatur bagi beliau.

KH Hasan Gipo termasuk dzurriyah Kanjeng Sunan Ampel yang menyediakan harta, tenaga dan pikirannya untuk NU. Seorang saudagar kaya raya yang mewakafkan diri dan hidupnya untuk NU.

Makam beliau hampir saja hilang tidak dikenali jejaknya, alhamdulillah berhasil ditemukan kembali dan diberi tanda.

Berada di Kompleks Pemakaman Kanjeng Sunan Ampel Surabaya, di sebelah Timur Masjid Ampel, satu lokasi dengan makam Pahlawan Nasional Empat Serangkai KH Mas Mansyur.

Ila hadlroti ruhi Guru Mulia KH. Hasan Gipo wa zawjatihi wa dzurriyatihi wa furu’ihi wa silsilatihi wa muridihi wa muhibbihi syai-un lillahi lana walahum Al Fatihah.

***