Mengenal Jenis Vinyl Rumah Sakit dan Keunggulannya

Kamis, 2 Maret 2023 | 16:33 WIB
0
100
Mengenal Jenis Vinyl Rumah Sakit dan Keunggulannya
vinyl rumah sakit vatana group pelopor lantai kayu di indonesia

Vinyl rumah sakit adalah lantai yang kini sangat diandalkan dalam properti suatu industri kesehatan. Hal ini disebabkan kelebihan jenis lantai ini dan spesifikasinya yang sangat cocok dan unggul untuk properti tersebut.

Vinyl yang digunakan di rumah sakit merupakan bahan lantai yang memiliki karakteristik serta permukaan lentur bila dibandingkan dengan jenis vinyl yang lain. Selain itu vinyl khusus untuk rumah sakit juga memiliki spesifikasi khusus karena  memiliki kandungan formaldehida sehingga lantai ini memiliki sifat anti bakteri.

Jenis Lantai Vinyl Rumah Sakit
Terdapat 2 jenis lantai vinyl untuk rumah sakit, yaitu heterogenous dan homogenous. Untuk mengetahui lebih detail, lebih baik jangan lewatkan poin-poin berikut:

1. Vinyl Heterogeneous
Jenis ini mempunyai sejumlah lapisan. Selain itu, permukaan vinyl heterogeneous beda dengan bagian dasar lantai vinyl biasa.

Biasanya, lapisan anti bakteri dari vinyl heterogeneous ini hanya ada di permukaannya saja. sedangkan bagian bawah mempergunakan campuran karet serta PVC. Untuk sejumlah ruangan seperti ruang perawatan serta UGD, biasanya masih menggunakan vinyl heterogeneous.

2. Vinyl Homogeneous
Jenis ini mempunyai struktur yang jauh lebih kuat dibandingkan dengan jenis vinyl heterogeneous. Vinyl homogeneous merupakan vinyl yang menggunakan lapisan utuh dari permukaan hingga dasar.

Vinyl homogeneous juga mempunyai lapisan anti bakteri di seluruh bagian, sehingga ketika terdapat permukaan yang rusak atau terkelupas, vinyl ini masih terlindungi dari bakteri.

Vinyl homogeneous memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan jenis sebelumnya, sehingga vinyl jenis ini hanya digunakan di ruangan dengan tingkat higienis tinggi seperti di ruang operasi.

Keunggulan Lantai Vinyl Rumah Sakit
Menggunakan vinyl untuk lantai rumah sakit tentu saja memiliki kelebihan tersendiri. Berikut adalah diantaranya:

1. Bersifat Anti Bakteri
Seperti yang telah diketahui, rumah sakit menjadi salah satu tempat yang terdapat begitu banyak virus, bakteri dan sejumlah bibit penyakit yang lain. Penggunaan vinyl dapat mencegah adanya pertumbuhan bakteri yang mungkin terjatuh dari pasien.

2. Dapat Mempercantik Ruangan
Kelebihan vinyl untuk lantai rumah sakit yang pertama adalah dapat mempercantik ruangan. Seperti yang sudah diketahui, vinyl memiliki berbagai pilihan motif dan warna. Sehingga, penggunaan vinyl dapat mempercantik ruangan.

3. Tahan Pada Berbagai Jenis Bahan Kimia
Vinyl tahan pada berbagai cairan kimia, sehingga sangat cocok digunakan di rumah sakit. Bahkan di laboratorium, vinyl juga sering menjadi rekomendasi jenis lantai. Bila bahan kimia sampai tumpah ke lantai, lantai dapat mengalami kerusakan.

Tetapi, saat menggunakan vinyl, lantai akan tetap kuat dan tahan lama. Bahkan bisa dibersihkan dengan mudah karena vinyl anti air.

4. Tidak Menyerap Cairan
Vinyl menjadi jenis lantai yang tidak menyerap cairan. Biasanya, vinyl yang digunakan untuk rumah sakit dibuat dari bahan PVC sehingga tidak menyerap air serta tidak menyerap cairan yang mungkin keluar dari tubuh pasien. Beda dengan lantai biasa yang dapat menyerap cairan sehingga akan muncul bercak.

Vinyl rumah sakit memang menjadi pilihan yang tepat. Namun, pastikan kembali memilih brand yang berkualitas. Karena, sekarang ini cukup banyak brand yang bertebaran di pasaran.

Salah satu penyedia vinyl rumah sakit terbaik yang dapat Anda andalkan adalah Vatana Group, pelopor lantai kayu di Indonesia. Untuk masalah kualitasnya, tentu saja Anda tidak perlu meragukannya. Bila ingin melihat informasi lebih lanjut, kunjungi Vatana Group sekarang juga!