Irene Takluk, Tim Putri Kalah Tipis

Irene yang memegang Hitam hanya bisa bertahan di baris belakang sampai dia menjalankan langkah blunder 57.

Jumat, 28 Januari 2022 | 07:13 WIB
0
133
Irene Takluk, Tim Putri Kalah Tipis
Irene Kharisma Sukandar (Foto; John Saunders)

Untuk pertama kalinya IM Irene Kharisma Sukandar (2407) takluk di turnamen Gibraltar Chess Battle of the Sexes setelah dia dikalahkan pecatur Aljazair GM Bilel Bellahcene (2508) pada babak ke-4 tadi malam. 

Bukan hanya itu, tim putri juga secara keseluruhan kalah untuk kedua kalinya meski kali ini skornya lebih tipis 5½-4½. 

Partai antara Irene dengan Bilel berlangsung seimbang hingga langkah ke-30 namun korban kualitas Bilel pada langkah ke-31 yang diterima Irene membuat pecatur wanita nomor satu Indonesia ini mulai tertekan.

Irene yang memegang Hitam hanya bisa bertahan di baris belakang sampai dia menjalankan langkah blunder 57. Ng3 yang membuatnya kalah empat langkah kemudian.

Pada babak kelima malam ini dimulai pukul 21.00 WIB, Irene akan berhadapan dengan pecatur Argentina berusia 29 tahun GM Leandro Krysa (2531).

***