DPR Sepakat Jokowi Tolak Revisi UU KPK

Itu cuma bayangan dan hayalan saya terhadap situasi akhir dari polemik revisi UU KPK, semoga saja benar-benar menjadi kenyataan.

Selasa, 17 September 2019 | 20:48 WIB
0
375
DPR Sepakat Jokowi Tolak Revisi UU KPK
Foto: Kompas.com

Setelah dibombardir seluruh elemen masyakat dan Civitas Perguruan Tinggi, juga para aktivis anti korupsi, yang menolak revisi UU KPK, DPR pun dibuatnya tak berdaya.

Sebagaimana kita ketahui, dari Kampus Universitas Gajah Mada (UGM), yang mana Presiden Jokowi merupakan salah satu alumninya, para guru Besar dan Mahasiswa menolak dengan tegas terhadap revisi UU KPK.

Begitu juga beberapa Perguruan Tinggi lainnya. Revisi UU KPK dianggap sebagai upaya pelemahan KPK, penolakan tersebut tentunya juga mendapat respon yang positif dari Presiden Jokowi, yang mana dianggap menyetujui rencana revisi UU KPK.

Ternyata Presiden Jokowi berhasil mempengaruhi reaksi masyarakat terhadap upaya untuk pelemahan KPK. Sebagai sebuah strategi untuk memancing reaksi masyarakat secara umum, Presiden Jokowi terbilang berhasil.

Memang efek dari strategi tersebut, Jokowi menjadi target serangan dari masyarakat yang menolak revisi UU KPK. Sementara DPR selaku inisiator aman-aman saja. Padahal seharusnya DPR pantas menjadi target yang diserang.

Politik itu mahal, bahkan untuk kalahpun kita harus mengeluarkan banyak uang. ~ Will Rogers

Memang kadang berhadapan secara frontal dengan DPR, tentulah perlu sebuah strategi yang jitu, agar argumentasi yang dikemukakan kepada DPR mempunyai dasar yang kuat.

Pressure masyarakat terhadap Jokowi agar menolak revisi UU KPK sepertinya membuahkan hasil, dan itu bisa menjadi senjata bagi Jokowi untuk menolak revisi UU KPK yang diusulkan DPR.

DPR tentunya tidak bisa berbuat apa-apa, Jika Presiden Jokowi dan seluruh elemen masyarakat menolak secara tegas revisi UU KPK. Emang berani DPR berhadapan dengan keinginan rakyat, sementara DPR sendiri merupakan representasi dari rakyat itu sendiri.

Sangat mudah akhirnya Jokowi mematahkan keinginan DPR untuk merevisi UU KPK, Jokowi tinggal mengatakan;

"DPR 'kan dengar sendiri reaksi masyarakat terhadap Revisi UU KPK? Lihat sendiri para mahasiswa, guru besar, juga aktivis anti korupsi pada menolak, toh saya sendiri juga sudah menolak 4 poin yang mendasar dari draft tersebut...Ya sudah batalkan aja revisinya... gitu aja kok repot"

Itu cuma bayangan dan hayalan saya terhadap situasi akhir dari polemik revisi UU KPK, semoga saja benar-benar menjadi kenyataan. Dan ini juga cuma guyonan saya, makanya juga diposting di rubrik Humor.

***