Turki Menebar Gandum untuk Dimakan Burung

Muslim yang tidak paham cara beradaptasi dengan zamannya, maka dia akan dilibas oleh zamannya itu sendiri. Ini sudah sunnatullah.

Rabu, 8 Januari 2020 | 22:07 WIB
0
291
Turki Menebar Gandum untuk Dimakan Burung
Menanam gandum di hutan (Foto: Facebook/Tengku Zulkifli Usman)

Pemerintah Turki menebar gandum di pegunungan Erzincan, Turki. Untuk dimakan oleh burung.

Selain terus berupaya mensejahterakan rakyat Turki, pemerintah Erdogan juga terus peduli kepada semua negara Muslim.

Membantu Muslim Suriah dari kebengisan tangan Assad, membantu Hamas Palestina dan menjadi tuan rumah bagi para tokoh Islam yang diburu musuh Islam.

Memberi tempat tinggal dan makanan untuk pengungsi Suriah, membantu menegakkan rezim sah di Libya, membantu advokasi kasus muslim Uighur Cina, sampai membantu menggagalkan penangkapan banyak ulama dan aktivis Islam.

Pemerintahan Erdogan adalah salah satu bukti nyata narasi arah baru politik dunia Iislam bukan sekedar di tataran teori lagi, tapi sudah pada praktek dan aplikasi.

Pemerintah Erdogan berhasil mengembalikan Islam di Turki setelah 90 tahun lebih dikuasai sekulerisme. Dan Erdogan tidak pernah teriak teriak bahwa partai AKP adalah partai dakwah.

Saat aktivis Islam lain masih sibuk memperdebatkan hal hal recehan, Ada banyak pejuang arah baru di dunia Islam yang sudah jauh lebih maju dalam narasi dan tindakannya.

Karena memperjuangkan Islam tidak bisa dengan modal heroik semata, tidak cukup dengan modal militan semata, dan tidak bisa dengan modal soleh semata.

Muslim yang tidak paham cara beradaptasi dengan zamannya, maka dia akan dilibas oleh zamannya itu sendiri. Ini sudah sunnatullah.

Muslim yang tidak cerdik dalam berjuang sesuai dengan logika zamannya, maka dia akan sangat mudah dikalahkan dan akan jatuh ke lubang kesalahan yang sama.

Gelorakan Semangat Indonesia.

***