Janjinya: Tiongkok akan memelihara demokrasi dan hukum. Yang sudah berlaku selama penjajahan Inggris. Setidaknya untuk 50 tahun. Yang akan berakhir 2047.
Perjuangan anak-anak muda ini hampir mencapai puncaknya. Tiga hari lalu. Sebentar lagi tegaknya demokrasi dan hukum akan ikut dijaga oleh Amerika.
Di Hongkong.
Di tingkat komite, Kongres Amerika Serikat sudah setuju. Dengan suara bulat pula. Bahwa Amerika berhak menghukum Tiongkok kalau mengurangi kadar demokrasi dan hukum di Hongkong.
Di Hongkong.
Sebentar lagi itu akan menjadi UU di Amerika. Hasil komite itu akan dibawa ke pleno --dan hampir pasti disetujui. Mungkin tanggal 14 Oktober depan.
Demo anak muda di Hongkong itu memang luar biasa. Sudah berlangsung hampir tiga bulan. Kian lama kian militan.
Bahkan berlebihan.
Misalnya, merusak fasilitas stasiun kereta bawah tanah, menurunkan bendera nasional dan menginjak-injaknya. Lalu membuangnya ke laut.
Pun akhir minggu ini. Masih akan demo lagi. Bahkan mungkin yang terbesar.
Itu dipicu oleh semangat anti-Tiongkok.
Hari itu, 1 Oktober, adalah hari kemerdekaan Tiongkok. Yang ke-70. Di Beijing akan ada perayaan besar. Yang terbesar. Akan ada parade capaian Tiongkok selama ini. Termasuk di bidang persenjataan.
Di Hongkong peringatan itu semula juga akan diadakan besar-besaran. Tapi diurungkan.
Upacara benderanya hanya akan diajukan di dalam gedung. Pun resepsinya.
Ini sebagai jaga-jaga untuk tidak dibubarkan oleh demonstran.
Tiongkok memang tidak bisa berbuat banyak. Ia terikat pada perjanjian 1997. Saat Inggris mengembalikan Hongkong ke Tiongkok.
Janjinya: Tiongkok akan memelihara demokrasi dan hukum. Yang sudah berlaku selama penjajahan Inggris. Setidaknya untuk 50 tahun. Yang akan berakhir 2047.
Itulah sebabnya tokoh-tokoh muda Hongkong bebas bergerak. Termasuk ke Jerman dan Amerika. Dalam statusnya sebagai tersangka --melanggar aturan demo.
Joshua Wong misalnya. Yang umurnya baru 22 tahun. Mahasiswa ilmu politik.
Ia sudah 10 hari ini di Washington DC. Ia melobi anggota Kongres. Salah satunya Marco Rubio. Yang pernah kalah saat mengikuti seleksi capres dari Partai Republik. Kalah dari Donald Trump.
Anda masih ingat: gelombang demo itu bermula dari RUU Ekstradisi. Seperti yang di Jakarta. Dan di seluruh Indonesia. Sekarang ini.
RUU di Hongkong itu, kalau disahkan, dianggap bisa mengurangi tegaknya hukum dan demokrasi.
Setelah demonya sangat besar, pemerintah membekukan RUU tersebut. Tapi anak-anak muda itu belum bisa menerima.
Demo pun kian besar.
Pemerintah kemudian menyatakan RUU itu sudah mati.
Belum juga bisa diterima. Harus dicabut. Demo pun berlarut. Kian militan.
Baru, setelah demonya berlangsung lebih dua bulan, RUU itu dinyatakan dicabut.
Tapi demo juga masih terus berlangsung. Keadaan sudah terlanjur terlalu jauh. Sudah lebih 1.300 yang ditahan.
Mereka minta itu menjadi bagian dari tuntutan baru: agar dibebaskan.
Mereka juga minta ini: agar dibentuk tim independen. Untuk menyelidiki tindakan polisi terhadap pendemo. Yang mereka anggap sebagai melebihi batas --di sebuah negara demokrasi.
Maka biar pun Amerika hampir pasti segera memiliki UU Pelindungan Terhadap Demokrasi, Hukum, dan Hak-hak Asasi Manusia di Hongkong, demo masih akan terjadi.
Mungkin malah seperti api yang mendapat siraman methanol Speedway. Mereka lebih merasa kini mendapat dukungan Amerika.
Apa keberatan Tiongkok kalau demokrasi, hukum, dan hak asasi tegak di Hongkong?
Tentu tidak ada.
Toh itu sudah berlangsung sejak 1997. Dan itu ada dalam perjanjian.
Tapi Tiongkok memang punya ambisi besar: untuk mengintegrasikan Hongkong dalam sistem pembangunan ekonomi kawasan Delta.
Kawasan Delta meliputi Shenzhen, Guangzhou, Zhuhai, Macao, dan Hongkong.
Mereka itu berada di Delta Sungai Mutiara. Yang begitu besarnya sungai itu --banyak pelabuhan besar di sepanjang pinggirannya.
Kalau rencana itu berhasil, ekonomi satu kawasan ini saja sudah bisa mengalahkan ekonomi Jepang.
Mengapa tidak lebih sabar saja - -menunggu tahun 2047?
Itulah.
Kalau sampai Hongkong tidak dimasukkan kawasan ini bisa jadi justru Hongkong yang akan tertinggal.
Tiongkok tidak mau Shenzhen menjadi pesaing Hongkong --saling mematikan. Tiongkok ingin dua raksasa ini --Hongkong dan Shenzhen-- dalam satu koordinasi kemajuan.
Tiongkok sangat marah dengan RUU di Amerika itu. Tiongkok, kata Menlunya, akan melakukan tindakan setimpal.
Dahlan Iskan
***
Welcome Citizen Polite!
Setelah melalui perjalanan cukup panjang sebagai website warga menulis politik yang ekslusif, kini PepNews terbuka untuk publik.
Para penulis warga yang memiliki minat dan fokus pada dunia politik mutakhir Tanah Air, dapat membuat akun dan mulai menuangan ide, pandangan, gagasan, opini, analisa maupun riset dalam bentuk narasi politik yang bernas, tajam, namun tetap sopan dalam penyampaian.
Wajah berganti, tampilan lebih “friendly”, nafas tetaplah sama. Perubahan ini bukan hanya pada wajah dan rupa tampilan, tetapi berikut jeroannya.
Apa makna dan konsekuensi “terbuka untuk publik”?
Maknanya, PepNews akan menjadi web portal warga yang tertarik menulis politik secara ringan, disampaikan secara bertutur, sebagaimana warga bercerita tentang peristiwa politik mutakhir yang mereka alami, lihat dan rasakan.
Konsekuensinya, akan ada serangkaian aturan adimistratif dan etis bagi warga yang bergabung di PepNews. Aturan paling mendasar adalah setiap penulis wajib menggunakan identitas asli sesuai kartu keterangan penduduk. Demikian juga foto profil yang digunakan.
Kewajiban menggunakan identitas asli berikut foto profil semata-mata keterbukaan itu sendiri, terlebih untuk menghindari fitnah serta upaya melawan hoax.
Terkait etis penulisan, setiap penulis bertanggung jawab terhadap apa yang ditulisnya dan terhadap gagasan yang dipikirkannya.
Penulis lainnya yang tergabung di PepNews dan bahkan pembaca umumnya, terbuka memberi tanggapan berupa dukungan maupun bantahan terhadap apa yang ditulisnya. Interaktivitas antarpenulis dan antara pembaca dengan penulis akan terbangun secara wajar.
Agar setiap tulisan layak baca, maka dilakukan “filtering” atau penyaringan tulisan berikut keterangan yang menyertainya seperti foto, video dan grafis sebelum ditayangkan.
Proses penyaringan oleh administrator atau editor dilakukan secepat mungkin, sehingga diupayakan dalam waktu paling lambat 1x24 jam sebuah tulisan warga sudah bisa ditayangkan.
Dengan mulai akan mengudaranya v2 (versi 2) PepNews ini, maka tagline pun berubah dari yang semula “Ga Penting Tapi Perlu” menjadi CITIZEN POLITE: “Write It Right!”
Mari Bergabung di PepNews dan mulailah menulis politik!
Pepih Nugraha,
CEO PepNews