Eskalasi Konflik di Libya Kemungkinan Meningkat

Erdogan sendiri masih menunggu konfirmasi dari kemenlu dan dari pemerintah sah libya. Kemungkinan turki akan membombardir Haftar sangat terbuka lebar.

Selasa, 9 Juli 2019 | 08:34 WIB
0
341
Eskalasi Konflik di Libya Kemungkinan Meningkat
Khalifa Haftar (Foto: Facebook/Tengku Z Usman)

Mengingat komplotan pemberontak pimpinan Khalifah Haftar terus berupaya merangsek masuk ke kota kota libya.

Pemerintahan sah libya saat ini didukung internasional, tapi dibelakang layar dunia internasional membiarkan Arab Saudi, Emirat dkk yang memback up Haftar. Bahkan AS juga membantu Haftar secara diam diam.

Beberapa bulan ini Turki resmi mengumumkan dukungan kepada pemerintah sah libya, dan mengirim banyak pasukan kesana.

Haftar yang didukung Raja Salman-Ben Salman Assisi mesir, Ben Zayed Emirat, Zionis internasional terus berupaya mendapatkan pasokan senjata dari saudi dkk.

Masuknya turki ke libya memang akan mrngubah peta politik secara signifikan, sesuatu yang tidak pernah dihitung oleh arab saudi, mesir dkk sebelumnya.

Kemarin 6 warga turki di libya diculik oleh pasukan haftar, dan kemenlu turki sudah merespon hal ini dengan mengultimatum Haftar untuk segera membebaskan sandera sandera tsb.

Erdogan sendiri masih menunggu konfirmasi dari kemenlu dan dari pemerintah sah libya. Kemungkinan turki akan membombardir Haftar sangat terbuka lebar.

Mengingat pasukan Haftar memiliki senjata canggih, ini juga memungkinkan kedua pihak (Turki-Haftar) terlibat perang jangka pendek dan mematikan jika Haftar ngotot tidak mau memembeskan sandera warga turki.

Soal perbandingan kekuatan militer turki dengan Haftar, tentu ini bukan lawan yang seimbang. Karena jika kekuatan militer arab saudi digabung dengan mesir, emirat dkk. Mereka masih belum akan berani head to head dengan pasukan turki disana.

***