Manusia dalam Kemelut Sejarah; Soekarno, Amir Sjarifudin Kahar Muzakkar

Adakah itu pertanda publik merindukan kembali kehadiran sebagian tokoh dan sosok pemimpin seperti yang pernah ada di masa lampau?

Senin, 18 Juli 2022 | 11:53 WIB
0
246
Manusia dalam Kemelut Sejarah; Soekarno, Amir Sjarifudin Kahar Muzakkar
Terbitan Prisma (Foto: dok. Pribadi)

Pada saat diterbitkan 45 tahun lalu, Prisma No. 8 Tahun 1977 dengan tema 'Manusia dalam Kemelut Sejarah' langsung "meledak". Belum pernah terjadi sebelumnya, bahkan sesudahnya, ada terbitan Prisma yang mendapat perhatian publik sedemikian besar.

Edisi ini memuat ulasan tentang sosok dan peran sejumlah tokoh dalam sejarah Indonesia. Ada yang dipuja sebagai pahlawan, tapi ada pula yang dicap penghianat atau pemberontak. Tentu semua penilaian post-factum ini tak luput dari bias tertentu.

Maka dalam Prisma edisi itu selain ada ulasan tokoh seperti Soekarno, Haji Agus Salim, Jenderal Sudirman, juga ada ulasan tentang tokoh-tokoh lainnya yang posisinya selalu kontroversial dalam penilaian sejarah di kemudian hari.

 Misalnya tokoh misterius Tan Malaka atau Amir Sjarifudin, mantan Perdana Menteri yang dieksekusi mati di depan regu tembak karena dituduh terlibat "pemberontakan" Madiun 1948. Atau juga tokoh Kahar Muzakkar, pejuang kemerdekaan Indonesia yang kemudian terlibat pemberontakan DI/TII.

Karena besarnya perhatian publik, maka Redaksi Prisma bersama LP3ES kemudian menerbitkan ulang Prisma nomor ini dalam bentuk buku, dengan judul yang sama 'Manusia dalam Kemelut Sejarah', cetakan pertama tahun 1978.

Ternyata dalam bentuk buku pun perhatian publik tetap besar, terbukti buku ini sudah beberapa kali cetak ulang sejak 1978. Terkini buku tersebut sudah masuk cetakan keempat, awal 2022.

Jadi setelah 45 tahun penerbitan Prisma No. 8 Tahun 1977 yang kemudian menjadi buku ini, ternyata ulasan tentang tokoh-tokoh di atas masih tetap mendapat perhatian besar.

Adakah itu pertanda publik merindukan kembali kehadiran sebagian tokoh dan sosok pemimpin seperti yang pernah ada di masa lampau.....?!

***