Belum Ada Kejutan Berarti di Piala Dunia

Piala Dunia Catur tahun ini diikuti oleh 128 peserta dari 47 negara. Peserta terbanyak berasal dari Rusia (28), diikuti oleh India (10), Cina (7) dan AS (6).

Jumat, 13 September 2019 | 17:25 WIB
0
393
Belum Ada Kejutan Berarti di Piala Dunia
IM Daniel Anwuli dan GM Maxime Vachier Lagrave (Foto: Fawole John Oyeyemi)

Hanya dalam waktu tiga hari, peserta Piala Dunia 2019 menyusut dari 128 menjadi 64. Setengahnya tersingkir pada babak pertama termasuk pecatur Indonesia, GM Susanto Megaranto.

Belum ada kejutan berarti. Semua pecatur unggulan seperti GM Ding Liren, GM Anish Giri, GM Maxime Vachier Lagrave, dan GM Wesley So melangkah mulus ke babak berikutnya.

Pecatur termuda yang mencapai babak kedua adalah GM Nihal Sarin (15), setelah GM Nodirbek Abdusattorov (14) dari Uzbekistan dikirim pulang oleh GM Maxim Matlakov dari Rusia. Sementara pecatur tertua adalah GM Boris Gelfand (51) dari Israel, yang menyingkirkan pecatur China, GM Lu Shanglei.

Piala Dunia Catur tahun ini diikuti oleh 128 peserta dari 47 negara. Peserta terbanyak berasal dari Rusia (28), diikuti oleh India (10), Cina (7) dan AS (6).

Satu-satunya pecatur yang bangga kalah mungkin hanya IM Daniel Anwuli dari Nigeria yang ditaklukkan idolanya GM Maxime Vachier Lagrave.

Kiprah Dua Pecatur Muda AS

Dulu, GM Garry Kasparov menggulirkan program Young Stars USA dengan tujuan untuk mempercepat pecatur-pecatur muda AS tampil di pentas dunia.

Kini dua diantara mereka yang berasal dari angkatan pertama sekarang bermain di Piala Dunia Catur 2019 yaitu GM Jeffery Xiong dan GM Samuel Sevian.

Jeffery Xiong menjadi pecatur pertama yang lolos ke babak kedua disusul kemudian oleh Samuel Sevian setelah mereka menekuk lawan-lawannya.

Pada babak kedua, Jeffery Xiong akan berhadapan dengan pecatur muda Iran berusia 18 tahun GM Amin Tabatabaei sementara Samuel menantang GM Sergey Karjakin yang menyingkirkan GM Susanto Megaranto di babak pertama.

***