Lagi tentang Pramoedya

Satu lagi sumbangan SavitriScherer tentang Pramoedya A. Toer. Buku ini berasal dari tesis Ph.D-nya di Australian National University, 1981. Diterbitkan kembali oleh Komunitas Bambu, 2019.

Jumat, 28 Juni 2019 | 22:30 WIB
0
346
Lagi tentang Pramoedya
Buku karya Savitri Scherer.

Sejak kapan dan apa latar belakang mengapa Pramoedya Ananta Toer menjadi "Kiri"? Itu hanyalah salah satu dari sekian banyak pertanyaan tentang Pram. Tapi apa betul Pram itu "kiri" ....?

Pram menulis tentang bagaimana membuat sejarah; dan pada saat yang sama menjadi korban sejarah --tema yang selalu muncul dalam tulisan-tulisan Pram, tapi juga dalam hidupnya sendiri.

Tulisan Pram bukan sekadar cermin dari persepsi pengarang mengenai dirinya dan dunianya, tetapi juga merekam hubungan dialektik antara ekspresi kreatif dan nilai-nilai sosial yang mencerminkan posisinya dalam masyarakat.

Satu lagi sumbangan SavitriScherer tentang Pramoedya A. Toer. Buku ini berasal dari tesis Ph.D-nya di Australian National University, 1981. Diterbitkan kembali oleh Komunitas Bambu, 2019.

Buku ini melengkapi sumbangan Mbak Savitri sebelumnya, HARMONY and DISSONANCE: EARLY NATIONALIST THOUGHT IN JAVA (Cornell University, 1975).

Mbak Savitri adalah koresponden Harian #Kompas di Australia dan Prancis; juga peneliti di Archipel, jurnal kajian Indonesia di bawah EFEO, Paris.

Selamat mbak Savitri....!

***