Seminar Nasional Magister Ekonomi Syariah IAIN Metro datangkan Staff Khusus Menteri Agama RI

Senin, 28 Agustus 2023 | 09:37 WIB
0
189
Seminar Nasional  Magister Ekonomi Syariah IAIN Metro datangkan Staff Khusus Menteri Agama RI
Program Studi Magister Ekonomi Syariah Pascasarjana IAIN Metro, mengadakan Seminar Nasional

Pascasarjana IAIN Metro, Program Studi Magister Ekonomi Syariah, mengadakan Seminar Nasional dengan tema inspiratif  “Membangun Ekonomi Halal Menuju Indonesia Pusat Halal Dunia 2024” di Gedung Serba Guna Radin Intan IAIN Metro.

Tema ini dipilih sebagai respon cepat para akademisi untuk mendiskusikan tentang bagaimana cara menumbuhkan ekosistem halal ditengah masyarakat yang kemudian dapat mewujudkan Indonesia menjadi pusat industri halal dunia 2024 sesuai dengan cita-cita Presiden RI, dengan tuntutan semua produk barang maupun jasa yang beredar dan diperdagangkan tidak hanya tentang baik saja, namun juga harus bersertifikat halal.

Para pakar kompeten dibidangnya, dihadirkan sebagai narasumber, H. Wibowo Prasetyo  menjabat sebagai Staff Khusus Menteri Agama RI; Bidang Media dan Komunikasi Publik, Prof. Dr. Euis Amalia, M.Ag merupakan Guru Besar Ekonomi Syariah di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan Deni Sanjaya, MT menjabat sebagai Kepala Dinas DPMPTSP/MPP Kota Metro.

Tiga narasumber dengan latar belakang yang berbeda, mengupas tuntas materi terkait Potensi Indonesia dalam membangun ekosistem halal.

Direktur pascasarjana IAIN Metro, Dr. Mukhtar Hadi, M.Si, menegaskan dalam sambutannya dengan tema yang menarik ini, kita semua dapat melihat berbagai perspektif tentang bagaimana menumbuhkan ekosistem halal dilingkungan masyarakat yang tumbuh begitu pesat dan juga menuntut semua hal sesuai dengan standard syariah. Harapannya semakin persoalan literasi halal ini dikenal publik, maka target pemerintah Indonesia menjadi pusat halal dunia di tahun 2024 dapat terwujud.

Dalam sambutanya, Rektor IAIN Metro, Prof. Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag, PIA, memaparkan bahwa Seminar Nasional Program Studi Magister Ekonomi Syariah kali ini merupakan seminar yang spesial karena menghadirkan para pakar yang luar biasa yang bisa memberikan wawasan luas untuk kita semua. Beliau juga menyampaikan bahwa IAIN Metro bersama Pemerintah Kota Metro melalui Halal Center berhasil mendaftarkan 2.000 unit usaha yang ada di Kota Metro dari yang ditargetkan sebelumnya hanya 1.000 peserta, Hal itu tentu merupakan sebuah keberhasilan yang luar biasa, mengingat beliau yang sedang mengupayakan perubahan statuta IAIN menjadi UIN tentunya merumuskan program sertifikasi menjadi tanggung jawab yang harus di emban oleh IAIN Metro.

Pemateri pertama Gus Wibowo panggilan akrab untuk narasumber pertama H. Wibowo Prasetyo yang merupakan Staf Khusus Menteri Agama, bahwa halal saat ini berbicara tentang ekosistem bukan hanya persoalan agama saja. Lebih lanjut, Gus Wibowo menegaskan kembali bahwa literasi terkait ekosistem halal itu penting untuk disampaikan secara masif kepada publik agar terliterasi secara baik sehingga akan terwujudnya harapan presiden yang tidak hanya menjadi pusat industri halal dunia tetapi juga menjadi pusat industri fashion halal dunia di tahun 2024. Staff khusus Menteri Agama RI, memberi apresiasi kepada IAIN Metro yang telah mendapatkan sertifikat halal sebanyak 2.000 sertifikat pada program Sertifikat Halal Gratis (SeHaTi) oleh LP3H IAIN Metro, dari jatah yang diberikan sebanyak 1.000 sertifikat halal, dan mendukung penuh dengan menyarankan kepada IAIN Metro untuk berkolaborasi dalam pembuatan laboraturium halal di Kota Metro. Terakhir, H. Wibowo Prasetyo mengingatkan kembali bahwa halal ini harus menjadi ekosistem dan juga industri.  Sehingga apa yang ditargetkan, produk halal harus sudah menjadi bagian dari bisnis dunia.

Narasumber kedua, Prof. Dr. Euis Amalia, M.Ag menguraikan pendapatnya bahwa produk yang sudah bersertifikasi halal, berarti sudah dijamin dan dilindungi oleh Negara. Sertifikasi halal artinya memberikan jaminan bahwa kita sebagai muslim sudah mengkonsumsi produk-produk yang halal. Problem dalam  membangun ekosistem halal di Indonesia menurut riset yang dilakukan yaitu literasi halal yang merupakan problem nomor satu yang harus diatasi dengan cepat. Lebih lanjut, Guru Besar Ekonomi Syariah Prof. Dr. Euis Amalia, M.Ag merekomendasikan untuk segera melakukan sosialisasi literasi kepada Kepala Dinas PMPTSP/MPP Kota Metro untuk berkolaborasi dengan Kanwil dan Satgas di Daerah serta BPJPH.  Prof. Dr. Euis Amalia, M.Ag menegaskan kepada Prodi-Prodi yang ada di Universitas manapun jangan hanya menjadi Prodi Ekonomi Syariah saja, tapi harus mendukung gerakan Indonesia menjadi pusat industri halal melalui strategi perioritas halal, salah satunya penguatan zakat dan wakaf.

Narasumber ketiga, Deni Sanjaya, MT yang merupakan Kepala Dinas PMPTSP menegaskan bahwa eksekusi dalam menuju ekosistem halal itu sudah dilakukannya kolaborasi pelayanan publik pada program kegiatan Silaturahmi di Mal pelayanan publik (MPP) Kota Metro. Inovasi pelayanan Mal pelayanan publik Kota Metro diantaranya Silaturahmi, Mavest dan Nasi Ketan. Salah satu kegiatan Silaturahi yang sudah dilakukan yaitu berkordinasi dengan beberapa kelurahan dan kecamatan serta berkolaborasi dengan halal center IAIN Metro yang sehingga berhasil mencapai + 2.200. Inovasi ini diselenggarakan sebagai usaha jemput bola dalam rangka memaksimalkan dan mempermudah layanan bergerak dan non bergerak bagi masyarakat Kota Metro. Harapannya sebelum tahun 2024 harusnya bisa tercapai.

Diskusi pada seminar kali ini berlangsung begitu hangat, karena terlihat dari antusiasme yang sangat luar biasa dari para peserta dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang menarik kepada ketiga narasumber. Dipenghujung diskusi, Rektor IAIN Metro, Prof. Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag, PIA, menyampaikan kembali bahwa IAIN Metro akan berkolaborasi dengan Dinas PMPTSP/MPP Kota Metro sesuai dengan saran dari Prof. Dr. Euis Amalia, M.Ag untuk melakukan pendampingan sertifikasi halal di Kota Metro dan menegaskan kembali bahwa seminar pada hari ini outputya sangat jelas.