Rusia Perang, Masa Sulit Presiden FIDE

Bahkan yang paling ekstrim lagi sudah mulai ada permintaan agar Arkady juga mundur dari FIDE.

Rabu, 2 Maret 2022 | 10:34 WIB
0
127
Rusia Perang, Masa Sulit Presiden FIDE
Arkady Dvorkovich dan Vladimir Putin (Foto: Chess News)

Sejak terpilih sebagai presiden FIDE pada sidang Majelis Umum Federasi Catur Dunia di Batumi, Georgia, bulan Oktober 2018 barangkali saat ini adalah situasi paling sulit bagi Arkady Dvorkovich dalam 4 tahun terakhir kepemimpinannya.

Tekanan pemain, penggemar, dan komentator catur dari seluruh penjuru dunia membuat Arkady tidak punya pilihan lain selain membatalkan Olimpiade Catur ke-44 yang sedianya akan berlangsung pada 6 Juli hingga 8 Agustus 2022 di Moscow, sebagai protes atas invasi Rusia ke Ukraina.

Padahal Arkady itu adalah orang dekat Putin. Dia pernah menjadi asisten Putin pada periode 2008-2012. Dia juga pernah menduduki jabatan tinggi di Federasi Catur Rusia antara tahun 2007-2014. 

Dia juga dipercaya menjadi Wakil Perdana Menteri di Kabinet Dmitry Medvedev juga orang kepercayaan Putin tahun 2012-2018. 

Sehingga tidaklah heran jika Putin mendukung Arkady untuk menjadi presiden FIDE menggantikan Kirsan Ilyumzhinov yang sudah berkuasa selama 23 tahun.

Setelah pembatalan Olimpiade Catur, sekarang muncul desakan agar pecatur Rusia yang akan bermain di FIDE Grand Prix seri kedua pada 28 Februari lusa di kota Belgrade juga dikeluarkan dari turnamen sebagai bentuk dukungan pada Ukraina.

Mereka itu GM Alexander Grischuk, GM Dmitry Andreikin, GM Nikita Vitiugov, GM Vladimir Fedoseev, dan GM Alexandr Predke.

Bahkan yang paling ekstrim lagi sudah mulai ada permintaan agar Arkady juga mundur dari FIDE. 

***