China

Dengan segenap pencapaian itulah, China kini menjulang di hadapan dunia luar.

Sabtu, 30 Oktober 2021 | 17:32 WIB
0
131
China
Bendera AS buatan China (Foto: dok. Pribadi)

Mereka memang suka meniru. Menempuh jalan yang sama. Bahkan menjiplak mentah-mentah. Tapi dengan sedikit ubahan, dan menguasai isinya, mereka menerakan identitas baru di atasnya: Made in China.

Begitulah China melayarkan bahtera negaranya yang besar dengan lebih satu setengah miliar penduduk di geladaknya. 

Amerika bikin Twitter, China punya Weibo. Amerika punya Facebook, China bikin Renren. Amerika punya Google, China juga punya Baidu. Amerika buka toko Amazon, China berdagang lewat Alibaba. Amerika bikin WhatsApp, China ikut bikin WeChat. China kini bahkan punya TikTok yang sangat popular dan digilai orang sedunia. Apple iPhone yang jadi salah satu aikon Amerika pun sesungguhnya hanya dirancang di California tapi dibuat di pabrik-pabrik milik Foxconn di China.

Amerika dan Rusia bergandengan membangun stasiun angkasa luar ISS yang diisi para astronot dan kosmonaut, China pun sudah punya Tiangong 2 yang supercanggih jauh di atas orbit bumi yang di dalamnya bermukim para taikonaut selama berbulan-bulan.

Yang terbaru -- dan kali ini menghentak Amerika dan dunia -- adalah China sudah menguji rudal hipersonik berkemampuan nuklir yang dapat menyerang titik di mana saja di muka bumi dalam beberapa menit.

Peluru kendali itu mengitari dunia sebelum melesat turun memilih target serangannya dengan kecepatan hingga 33.000 kilometer per jam. Kemampuan rudal ini tak dapat ditangkal oleh sistem rudal anti-balistik Amerika. 

Perlombaan senjata pemusnah kini dimenangkan oleh China.

Dan lain-lain. Dan lain-lain. Semua yang dibikin Amerika, dibuat juga oleh China: telepon canggih, mobil, pesawat tempur, satelit, robot, alat kesehatan. 

Mereka tak berhenti mempelajari, meniru, membangun, menantang, memapasi pencapaian tertinggi manusia dan negara lain di muka bumi. 

Anda yang berkunjung ke China hari-hari ini, ke kota-kota Beijing, Senzhen, Guangzhou, Hongkong, Tianjin, Dongguan, akan paham, negara ini sudah jauh menggenggam kemajuan peradaban yang terbayangkan umat manusia.

Bahkan sesungguhnya tak perlu ke sana, jejak China ada di setiap jengkal di muka bumi. Dari Zamboanga sampai ke Mekkah, dari Toraja sampai California. Bendera Amerika ini pun berlabel Made in China. 

Dengan segenap pencapaian itulah, China kini menjulang di hadapan dunia luar. 

Bikin sendiri, dan engkau tegak berdiri. Lalu bebas menepuk dada! Itu pesannya.

Selamat siang para penggemar barang Made in China.

***